Tips Mengatasi Rasa Galau Setelah Putus Cinta

Tips Mengatasi Rasa Galau Setelah Putus Cinta - Bagi sebagian pria, putus cinta mungkin hal yang biasa. Namun berbeda dengan wanita, karena kebanyakan wanita mencintai dengan perasaan bukan dengan logika.

Maka tak heran kebanyakan wanita merasa jatuh dan terpuruk saat mengalami putus cinta dengan kekasihnya.

Mengalami putus cinta memang membuat hari-hari biasanya menjadi tidak biasa, merasa galau, dan sakit hati yang terus menghiasi hari.

Hal tersebut tentu tidak baik karena akan sangat mengganggu aktivitas dan rutinitas anda sehari-hari.

Untuk itu kami akan sedikit berbagi tips mengatasi rasa galau setelah putus cinta, simak ulasan berikut.


Putus cinta memang membuat siapa saja yang mengalaminya akan merasa galau, tetapi jangan sampai rasa galau tersebut justru memberi pengaruh buruk terhadap pekerjaan atau study anda. Ini yang perlu anda lakukan:
-          Membuka Diri, setelah putus cinta tentu terasa sulit bagi anda untuk bergaul dengan orang-orang baru dan merasa kesepian ditengah keramaian. 
   Namun, untuk menghindari rasa galau tersebut, pastikanlah anda keluar untuk menemukan wawasan serta hiburan baru yang dapat mengalihkan perasaan anda. 
-          Menentukan Sikap, terus-menerus menangisi kegagalan cinta hanya membuang waktu anda saja. 
   Putus cinta bukanlah hal yang perlu ditakutkan, yakinlah bahwa akan ada penggantinya yang lebih baik dan jadikanlah kegagalan sebelumnya sebagai pelajaran dan menjalin cinta selanjutnya. 
-          Menjadi Pendengar dan Penasihat, setelah putus cinta baiknya berpikir yang positif dan belajarlan melupakan dengan mendengarkan kisah orang lain serta menasihati mereka agar tidak mengalami kegagalan yang pahit seperti yang anda alami. 
-          Mengembangkan Hobi, ini hal yang paling berpengaruh terhadap perasaan anda pasca putus cinta.
Jika merasa sulit melupakan, sebaiknya anda menyibukkan diri dengan hal-hal positif. 

Salah satunya adalah hobi, jika anda memiliki hobi traveling bisa menjadi acuan untuk melakukan traveling ke tempat yang jauh yang dapat membuat anda melupakannya.


Nah, itu beberapa tips yang bisa saya bagikan kepada anda yang sedang mengalami putus cinta, memang tidak mudah tetapi jika anda fokus pasti bisa. Semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jilbab Khimar Modern Terbaru

Profil dan Biodata Ciccio Manassero Sinetron Cowokku SUPERBOY 2014

Cara Memakai Jilbab Terbaru Paling Lengkap